Jakarta, 23 Februari 2018 – PT Totalindo Eka Persada Tbk (Totalindo) memastikan penetapan Totalindo sebagai mitra kerja sama PD Pembangunan Sarana Jaya (Sarana Jaya) pada proyek DP Rp 0 Klapa Village di Pondok Kelapa – Jakarta Timur, telah sesuai dengan ketentuan.
Donald Sihombing, Direktur Utama PT Totalindo Eka Persada Tbk, mengatakan, Totalindo mengirimkan surat kepeminatan atas pengumuman pemilihan calon mitra kerja sama kepada Sarana Jaya yang diumumkan di website Sarana Jaya dengan Nomor Surat 1092/-1.712 tertanggal 18 Desember 2017 tentang rencana pengembangan lahan proyek di Pondok Kelapa – Jakarta Timur.
Kerja sama pengembangan proyek DP Rp 0 Klapa Village dengan Sarana Jaya tersebut menggunakan skema Kerja Sama Operasi (KSO), dimana masing-masing pihak berkewajiban untuk membiayai tanah, bangunan, dan hal-hal lain yang berkaitan dengan proyek sesuai penyertaan berdasarkan perjanjian kerja sama yaitu Sarana Jaya sebesar 75% dan Totalindo sebesar 25%.
“Kami sebagai Perusahaan terbuka, dengan pengalaman lebih dari 20 tahun bergerak di jasa konstruksi. Memiliki keahlian yang sangat memadai, seperti pengalaman dalam bidang konstruksi, properti, engineering procurement construction (EPC), dan investasi dalam menangani proyek-proyek pembangunan besar baik di dalam negeri dan di luar negeri,” ujar Donald saat memberikan keterangan pers, di Jakarta (23/2).
Donald menuturkan, Totalindo adalah kontraktor swasta yang fokus menunjang atau mendukung Program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam rangka menyediakan hunian bagi masyarakat DKI Jakarta salah satunya DP Rp 0 Klapa Village – Jakarta Timur.
Proyek yang pernah Totalindo kerjakan diantaranya, apartemen seperti Kalibata City, Bassura City, dan proyek Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, seperti Rumah Susun Tambora dan Rumah Susun KS Tubun serta Masjid Raya DKI Jakarta.
PENJELASAN SECARA HUKUM
- Pada Tanggal 20 Desember 2017, PT Totalindo Eka Persada Tbk mengirimkan surat minat atas pengumuman di Website PD Pembangunan Sarana Jaya tentang pemilihan mitra kerja PD Pembangunan Sarana Jaya.
- Kemudian PD Pembangunan Sarana Jaya meminta PT Totalindo Eka Persada Tbk melakukan presentasi.
- Dalam kesepakatan awal PD Pembangunan Sarana Jaya dan PT Totalindo Eka Persada Tbk sepakat melakukan kerja operasional untuk 4 (empat) tower komersial terdiri dari tahap I di atas lahan 1,4 hektare (ha) sebanyak 2 (dua) tower, selanjutnya tahap II yaitu di lokasi proyek mangkrak PT Gemilang Usaha Terbilang (GUT) di atas lahan 1,5 hektare (ha) sebanyak 2 (dua) tower.
- Awal Januari PD Pembangunan Sarana Jaya meminta kepada PT Totalindo Eka Persada Tbk untuk membangun 1 (satu) dari Tower Komersial tersebut dijadikan Rusun DP Rp 0 dan PT Totalindo Eka Persada Tbk menyetujui hal tersebut.
- Dibuatlah perjanjian KSO dengan porsi PD Pembangunan Sarana Jaya sebesar 75% (tujuh puluh lima persen) dan PT Totalindo Eka Persada Tbk sebesar 25% (dua puluh lima persen), yang artinya sebagai berikut:
- Biaya tanah ditanggung oleh PT Totalindo Eka Persada Tbk sebesar 25% (dua puluh lima persen) atau senilai nominal Rp 14.700.000.000,- (empat belas miliar tujuh ratus juta rupiah) untuk Tahap I. dan untuk Tahap II senilai Rp 15.300.000.000,- (lima belas miliar tiga ratus juta rupiah)
- Biaya konstruksi ditanggung oleh PT Totalindo Eka Persada Tbk sebesar 25% (dua puluh lima persen) dari Rp 600.000.000.000,- (enam ratus miliar rupiah ) yaitu senilai Rp 150.000.000.000,- (seratus lima puluh miliar rupiah) untuk Tahap I dan Tahap II.
- PT Totalindo Eka Persada Tbk juga diwajibkan mengambil alih tanggung jawab PT Gemilang Usaha Terbilang (PT GUT) di Bank DKI sebesar Rp 34.000.000.000,- (tiga puluh empat miliar rupiah) dan diperhitungkan sebagai porsi penyertaan PT Totalindo Eka Persada Tbk.
- Proyek ini tidak menggunakan APBD dan proyek ini tidak terkait dengan Dinas Perumahan.
- Kesimpulannya, PD Pembangunan Sarana Jaya adalah Pihak yang diuntungkan pada KSO ini, oleh sebab;
- Kerja sama PD Pembangunan Sarana Jaya dengan PT Gemilang Usaha Terbilang (PT GUT) sudah berjalan hampir 9 (Sembilan) tahun tapi tidak berjalan (mangkrak).
- 109 (seratus Sembilan) Konsumen yang telah membayar kepada PT Gemilang Usaha terbilang (PT GUT) tanggung jawabnya diambil alih oleh KSO PD Pembangunan Sarana Jaya – PT Totalindo Eka Persada Tbk.